Catatan Karya Tulis....................

27 Juli 2009

Said Fariq : Jangan Mau Terprovokasi


KOTA JAMBI – Ketua Komite DPD KNPI Propinsi Jambi, Said Fariq menilai maraknya aksi demo akhir-akhir ini kental nuansa politis. Untuk itu ia meminta pemuda, LSM dan mahasiswa senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan.

”LSM, pemuda dan mahasiswa jangan mau terprovokasi oleh aksi demo yang sifatnya politis. Tetap jaga persatuan dan kesatuan,” kata Said.

Menurut dia, sejak ditariknya dukungan politik oleh lima parpol pengusung Bambang – Sum awal Juli lalu, perseteruan politik terus meningkat. Hal ini terlihat dengan maraknya aksi demo yang dilakukan LSM, pemuda dan mahasiswa baik yang dialamatkan ke Walikota Jambi, Bambang Priyanto maupun ke Gubernur Jambi, Zulkifli Nurdin.
Makanya ia berharap, semua pihak bisa menahan diri dan memberikan kesempatan kepada pemerintah untuk menyelesaikan persoalannya sendiri sesuai aturan yang ada.

”Biarkan pemerintah menyelesaikan persoalannya sendiri sesuai aturan yang berlaku. Tanggapilah persoalan yang ada secara arif agar kita terhindar dari konflik kepentingan,” pungkasnya. (infojambi.com/TOT)

0 Komentar:

Posting Komentar

ya

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda