Catatan Karya Tulis....................

04 Agustus 2009

Kota Jambi Alami Inflasi 1,06 %

KOTAJAMBI- Indeks harga konsumen (IHK) Kota Jambi mengalami kenaikan. Dari 114,15 pada bulan Juni menjadi 1115,36 di bulan Juli 2009. Akibatnya, terjadi inflasi sebesar 1,06 % di Kota Jambi.

Angka itu disebabkan adanya kenaikan harga di sektor barang dan jasa, seperti kelompok bahan makanan sebesar 2,15 %, kelompok makanan jadi, minuman, rokok dan tembakau 0,04 %.

Kemudian kelompok pendidikan, rekreasi dan olah raga sebesar 5,29 % serta di sektor transportasi, komunikasi dan jasa keuangan sebesar 1,13 %.

“Kenaikan harga barang dan jasa menyebabkan terjadinya inflasi sebesar 1,06 % di Kota Jambi per juli 2009,” kata Kepala BPS Propinsi Jambi, Dyan Pramono Effendi. (infojambi.com/TOT)

0 Komentar:

Posting Komentar

ya

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda