Catatan Karya Tulis....................

10 September 2009

wah ...!!! Ketua Panwaslu Nyaris Jadi Korban Gempa

KOTAJAMBI – Ketua Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Propinsi Jambi, Solahuddin, S.Pt, M.Si nyaris menjadi korban gempa berkekuatan 7,3 SR yang berpusat di pantai Selatan Tasikmalaya, Rabu, 2 September 2009.

Saat kejadian gempa hebat di Tasikmalaya, Solahudin tengah berada di Jakarta sejak Selasa (1/9). Kata dia, dihari Rabu sekitar jam dua siang, saat melintasi jalan, dari Gambir ke Husni Thamrin, tiba-tiba ia melihat kabel listrik bergoyang, tanah bergetar dan kaca-kaca gedung yang berada disisi kanan-kiri jalan pecah berhamburan. Tak lama, orang-orang tanpak berlarian keluar dari gedung-gedung besar.

“Kejadian itu hanya satu menit, tapi mereka terlihat panik dan saya pun merasakan adanya getaran hebat, tapi untungnya tidak ada korban dari peristiwa itu,” kata Solahuddin kepada Infojambi.com lewat ponselnya, Kamis (3/9).

Rabu itu, kata Solahuddin, gempa juga terasa di Jakarta namun, pusat kekuatannya berada di Tasikmalaya sebesar 7,3 SR. Saat ini kondisi Jakarta relatif aman terutama di jalan Cidurian Cikini, Kantor Perwakilan Propinsi Jambi di Jakarta.

“Alhamdulillah, kondisi dipenginapan saya dan Jakarta saat ini masih aman,” katanya. (infojambi.com/TOT)

0 Komentar:

Posting Komentar

ya

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda