Catatan Karya Tulis....................

10 September 2009

Effendi Hatta DPRD Propinsi Ridwan Wahab DPRD Kota Jambi ?


KOTAJAMBI – DPP Partai Demokrat akan mengumuman calon Ketua DPRD Propinsi dan Kabupaten/ Kota tiga hari mendatang. Effedi Hatta dijagokan untuk Ketua DPRD Propinsi Jambi sedangkan untuk DPRD Kota Jambi, Ridwan Wahap. Tapi semua tergantung penilaian tim 9 Partai Demokrat.

"Kami akan umumkan daftar nama calon Ketua DPRD propinsi dan kabupaten/kota tiga hari lagi. Tunggu saja," kata Koordinator DPP Partai Demokrat Wilayah Jambi, Indrawati Sukadis menjawab infojambi.com, di gedung DPRD Propinsi Jambi, Selasa (8/9).

Kabarnya, Tim-9 yang dibentuk Partai Demokrat sudah mengantongi hasil penilaian terhadap sejumlah kandidat. Penilaian didasarkan pada latar belakang pendidikan, jumlah suara pemilihan legislatif (pileg), kedudukan dalam partai, ketokohan di masyarakat dan pengalaman berogranisasi, serta hasil wawancara, psikotes dan penyampaian visi-misi para kandidat.

Untuk kandidat Ketua DPRD Propinsi disebut-sebut nama Efendi Hatta, Soekarno, Azwaan Zuhri. Dari ketiga kandidat tersebut Effendi Hatta berpeluang besar, dari ketokohan dan perannya memenangkan Partai Demokrat dan PIlres di Kota Jambi. Effendi juga memili lobi yang kuat ke Cikeas. Kabarnya Effendi terganjal masalah pendidikan. Juga banyak tokoh-tokoh Jambi tidak menginginkannya jadi ketua DPRD.

Sementara Azwan selama ini kurang menonjol posisinya di Demokrat, tapi mantan aktivis HMI ini punya lobi kuat ke para petinggi DPP Demokrat melalui jalur HMI yang dedengkotnya salah seorang petinggi DPP Demokrat, Anas Urbaningrum. Kiprahnya untuk memenangkan demokrat tidak kelihatan sekali, karena banyak bergerak di balik layar. Masalah pendidikan Azwan tidak masalah. Para tokoh-tokoh Jambi lebih menginginkan Azwan menjadi Ketua DPRD Propinsi Jambi.

Sementara Soekarno, merupakan tokoh lama Demokrat di Kota Jambi, yang sempat menjadi Wakil Ketua DPRD Kota Jambi. Hanya saja Soekarno punya "dosa" dengan ikut menyetujui hak angket terhadap walikota Jambi beberapa bulan lalu. Masalah pendidikan juga bakal menghadangnya. Begitu juga pengalaman organisasi, Soekarno masuk kancah politik lima tahun lalu dengan menjadi Ketua Demokrat Kota Jambi.

Sedangkan untuk Ketua DPRD Kota Jambi kandidat Ridwan wahap, Herizon, zainal Abidin. Hanya saja Ridwan berpeluang besar, karena saat ini sudah menjadi Ketua DPD Kota sementara. Perannya selama duduk di DPRD Kota cukup menonjol, bahkan tidak ikut-ikutan menyetujui hak angket.

Menjelang pengumuman tersebut sejumlah kandidat terkesan enggan berkomentar. Zainal Abidin misalnya, memilih tutup-mulut. Begitu juga dengan Herizon. Sementara Ridwan Wahab, Sukarno dan Effendi Hatta mengaku pasrah dan menyerahkan sepenuhnya pada DPP.(infojambi.com/TOT/HAM/MS)

0 Komentar:

Posting Komentar

ya

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda